METROINDO.CO.ID | BELAWAN - Demi memelihara dan meningkatkan kepedulian terhadap prajurit, Perwira Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) I mengunjungi rumah Prajurit di Medan, Minggu (07/03/2021).
Adapun maksud dan tujuan kunjungan tersebut adalah untuk meningkatkan kepedulian terhadap prajurit tetap baik antara Perwira dengan anggota Yonmarhanlan I.
Pada anjangsana tersebut Letda Marinir Budi Sukardi melaksanakan kunjungan ke rumah Koptu Marinir Rapanis Situmorang NRP 104192 di Komplek TNI -AL Barakuda Blok K No. 3 Tanjung Mulia Medan dan ke rumah Serka Marinir M. Fuad Zakiah NRP 75771 di Jl. Pringgan Lorong Kenari Paya Pasir, Rengas Pulai Medan Marelan, Medan.
Yonmarhanlan I Letkol Marinir Farick, M.Tr. Opsla mengatakan, kegiatan kunjungan silaturahmi ke rumah para Prajurit secara berkesinambungan akan terus kita laksanakan dan sudah menjadi kegiatan rutin setiap hari Sabtu dan Minggu.
“Kunjungan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian Pimpinan Yonmarhanlan I kepada Prajuritnya, dimana dengan mengunjungi rumah prajurit para perwira dapat melihat kondisi keluarga para prajurit yang dikunjungi, sehingga bisa melihat langsung keadaan yang sebenarnya dari keluarga prajurit, kemudian komunikasi dan emosional akan terjalin akrab antara Para Perwira dengan anggotanya.” imbuh Letkol Farick. (Hen)