|

Antisipasi Banjir, PAC Partai Hanura Medan Marelan Bersama LSM KaTeSS Laksanakan Gotong Royong dan Berikan Sembako

Editor: Admin
Ketua PAC Hanura Marelan Dodi Tongat Sitepu bergotong royong dengan warga


METROINDO.ID
| MARELAN -
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Hanura Kecamatan Medan Marelan bersama Lembaga Swadaya Masyarakat Kami Teman Semua Suku (LSM KaTeSS) melaksanakan kegiatan gotong royong yang berada diseputaran Lingkungan 28 dan 29, Kelurahan Rengas Pulau, Kecamatan Medan Marelan, Minggu (11/12/2022). Pagi.

Dalam giat ini turut hadir Ketua PAC Hanura Marelan dan juga Ketua LSM KaTeSs Dodi Tongat Sitepu, PH Kepala Lingkungan 28 dan 29, serta puluhan masyarakat sekitar.

Menurut Ketua PAC Partai Hanura Kecamatan Medan Marelan Dodi Tongat Sitepu mengatakan kegiatan ini dikarenakan akibat sering terjadi hujan dan aliran parit tersumbat hingga air yang tak lancar meluap ke jalan.

"Dalam rangka mengantisipasi banjir jika hujan deras maka tersumbat lah aliran dari parit itu, maka kami dari Partai Hanura,  serta unsur organisasi lembaga swadaya masyarakat bekerja sama untuk membenahi parit yang ada agar debit air tidak masuk membanjiri rumah warga," ujar Tongat sapaan akrabnya.

Ditambahkannya, untuk setiap bulannya akan dilaksanakan secara rutin bergotong royong dan memberikan bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan. 

"Semoga tergerak hati masyarakat untuk membantu, untuk peduli lagi membenahi parit parit yang ada dilingkungan ini supaya tidak terjadi lagi yang namanya banjir," harapnya.

Hal senada dikatakan PH Kepling 28 Muhammad Zein, mengapresiasi kegiatan gotong royong tersebut dengan harapan kedepan dapat berkesinambungan.

"Semoga kegiatan ini dapat berkesinambungan untuk kedepannya, dan juga mengajak masyarakat bergotong royong (bahu membahu) membina masyarakat bersama sama agar kampung kita terhindar dari banjir" katanya.

Ketua LSM KaTeSS Dodi Sitepu saat memberikan sembako kepada warga yang terdampak banjir


Selain itu, Ketua PAC Hanura Marelan juga memberikan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir di daerah Lingkungan 28 dan Lingkungan 29 tersebut. 

"Disini kami juga memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang terdampak banjir, mudah-mudahan dengan bantuan ini dapat meringankan beban mereka," tandasnya.

Safrida (48) mewakili warga lingkungan 28 yang menerima bantuan sembako tersebut mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diterimanya.

"Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Tongat Sitepu, karena sudah peduli dan memberikan bantuan kepada kami, semoga pak Tongat dan keluarga sehat selalu serta murah rezeki," ucap Ibu 4 anak itu. (MI/Hen

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->