|



Hadi Suhendra Inginkan PP Belawan Menjadi yang Terbaik Untuk Belawan

Editor: Admin


METROINDO.ID | BELAWAN - Pimpinan anak cabang pemuda pancasila (PAC PP) Kecamatan Medan Belawan menggelar pelantikan bakti sosial kepada anak yatim dan janda kader Pemuda Pancasila, di Halaman kantor sekretariat PAC PP Medan Belawan, jalan Sumatera Belawan. Minggu (18/5/2025).

Hadi Suhendra, terpilih kembali menjadi Ketua PAC PP Medan Belawan dan Sekretaris Syahrizal Zai dan Bendahara Tomy Firmansyah, masa bakti 2023 - 2026 Hasil Reshuffle.

Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara, DR H. Musa Rajekshah, SH, M.Hum dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada adinda Hadi Suhendra atas dilantiknya sebagai Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan.

"Saya berharap ini bukan hanya sekedar dilantik namun harus terus bergerak agar Pemuda Pancasila Belawan lebih maju lagi kedepannya," harapnya.

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Medan, Rahmaddian Shah, SH, MH dalam sambutannya mengucapkan, Selamat kepada pengurus PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan yang baru dilantik. Jalankan roda organisasi sesuai AD/Art organisasi.

“Pemuda Pancasila hanya punya satu musuh yaitu PKI. Tidak ada musuh yang lain bagi Pemuda Pancasila, baik itu ormas lain dan pemerintah. Kalaupun ada musuh kita yaitu oknum yang bergaya preman,” ujar Rahmaddian Shah anggota DPRD Sumut dari partai Golkar itu.

Dalam kesempatan itu, Tokoh masyarakat Belawan, H. Irfan Hamidi turut memberikan wejangan dan nasehat dalam acara pelantikan pengurus PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan. 

H. Irfan Hamidi menyampaikan, Selamat atas dilantiknya ananda Hadi Suhendra dan seluruh pengurus Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan. Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan harus mampu menjadi garda terdepan perubahan Kota Belawan yang kita cinta bersama ini. Buat karya nyata untuk Belawan lebih baik kedepannya.

“Selama ini diluar sana orang sudah bermacam asumsi kalau mendengar nama Belawan. Saatnya pemuda Belawan lewat Pemuda Pancasila ikut ambil bagian bersama stakeholder yang lain melakukan langkah perubahan untuk memecahkan persoalan yang selama ini terjadi,” ungkap H. Irfan Hamidi.

Pemko Medan Berharap PP Belawan Ikut Serta Membasmi Narkoba dan Tawuran

Wakil Wali Kota Medan Zakiyuddin Harahap kepada pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Medan Belawan pada kesempatan mengatakan PP Belawan harus ikut berperan dalam membasmi narkoba dan mencegah terjadinya tawuran di kawasan Kecamatan Medan Belawan.

Harapan ini disampaikan Zakiyuddin Harahap mewakili Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas ketika menghadiri pelantikan pengurus PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan, di lapangan jalan Sumatera, Medan Belawan, Minggu (18/5/25). 

Dijelaskan Zakiyuddin, kejahatan narkoba di kawasan Kecamatan Medan Belawan sudah sangat meresahkan, ini juga yang menyebabkan sering terjadinya tawuran. 

Oleh karenanya mari kita seluruh elemen masyarakat bergandengan tangan untuk mengatasi permasalahan tersebut.

"Daerah Belawan ini kejahatan narkobanya sudah sangat mengkhawatirkan, saya telah berkeliling dan diketahui ada anak dibawah umur sudah terkena narkoba. Untuk itu saya minta kader-kader PAC PP Medan Belawan ikut andil dalam mengatasi kejahatan narkoba dan tawuran", ujar Zakiyuddin.

Menurut Zakiyuddin Harahap, Kecamatan Medan Belawan ini sebenarnya bisa menjadi kota yang mahal. Sebab memiliki dermaga pelabuhan yang kelasnya sudah internasional. Jika dibenahi bersama diyakini Belawan dapat lebih maju sejajar dengan daerah yang memiliki pelabuhan.

"Mari kita bersatu membenahi bersama kawasan Medan Belawan ini mulai dari kejahatan narkoba dan tawuran, permasalahan sampah yang menjadikan pinggir laut kotor dan banjir rob yang disebabkan rusaknya hutan bakau", jelas Zakiyuddin.

Kepada seluruh Kader PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Medan Belawan yang baru dilantik, Zakiyuddin Harahap mengucapkan selamat dan sukses. Semoga kedepannya dapat terus mendukung program Pembangunan Kota Medan.

"Selamat kami sampaikan kepada Ketua PAC PP Medan Belawan, Hadi Suhendra yang juga Wakil Ketua DPRD Medan dan pengurus lainnya atas pelantikan ini. Semoga dapat amanah dalam menjalankan tugas dan membawa organisasi semakin berkembang", sebut Zakiyuddin Harahap.

Ketua PAC PP Medan Belawan, Hadi Suhendra yang baru dilantik mengungkapkan bahwa kehadiran organisasi PP di Belawan harus bermanfaat untuk masyarakat. Mengingatkan tiga kunci pokok dalam mewujudkan visi misi organisasi adalah sinergitas, loyalitas, dan soliditas.

Ini sudah kami buktikan tidak hanya omongan saja, dimana masyarakat telah merasakan langsung kehadiran Pemuda Pancasila.

"Ada dipundak kami harapan masyarakat. Begitu banyak permasalahan yang ada di Medan Belawan, mulai dari kemiskinan pengangguran sampai dengan kejahatan. Semoga dengan bantuan dan dukungan Pemko Medan kita bersama-sama dapat mengatasi permasalahan tersebut," katanya.

Turut hadir dalam pelantikan itu, Ketua MPW PP Sumut Musa Rajecksah yang juga anggota DPR RI, Wakil Ketua DPRD Medan, Zulkarnain, Wakil Ketua DPRD Medan, Hadi Suhendra, Danyonmarhanlan I Belawan Letkol Marinir Remon Dabuke, MTr Opsla, unsur Forkopimda dan tokoh masyarakat Belawan H Irfan Hamidi. (MI/Hendra)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->