|





Satu Keluarga Tewas Ditabrak Kereta Api di Tebing Tinggi, Ini Identitasnya

Editor: Admin
Mobil avanza ditabrak kereta api Tebing tinggi 

METROINDO.ID | MEDAN - Peristiwa tragis telah dialami 9 penumpang mobil Avanza, warga Desa Mekarsari, Kecamatan Delitua, Kabupaten Deliserdang.

Minibus tersebut ditabrak Kereta Api di perlintasan tanpa palang Jalan Abdul Hamid Kecamatan Padang Hilir Kota Tebing Tinggi, Rabu (21/1/2026) sekira pukul 18.30 WIB.

Kapolres Tebing Tinggi, AKBP Rina Frillya menyebutkan, sebelum peristiwa nahas itu terjadi para korban baru pulang dari Kabupaten Batubara menghadiri pesta.

Selanjutnya, para korban berniat menjenguk saudara di Sei Sigiling, Tebing Tinggi. Namun, di perlintasan tanpa palang Jalan Abdul Hamid Tebing Tinggi, ditabrak kereta api dari Rantauprapat tujuan Medan.

Bagian kiri mobil dihantam KA hingga terseret 300 meter. Delapan penumpang mobil meninggal dunia di Tempat Kejadian Perkara (TKP), sedang sopir di RS Bhayangkara Tebing Tinggi.

"Sopir mobil penumpang Toyota Avanza BK 1656 ABP diduga tidak konsentrasi dan tidak memperhatikan saat melintasi perlintasan KAI tanpa palang pintu sehingga mengakibatkan kecelakaan lalu lintas," sebut AKBP Rina, Kamis (22/1/2026).

Pelayat padati rumah duka. (Foto; Ist, Dok Metroindo) 

Ini Identitas Korban

Adapun identitas para korban, pengemudi mobil penumpang Toyota Avanza BK 1657 ABP, Abdul Kadir (42), warga Kecamatan Medan Marelan.  

Penumpang mobil Rizal (59) warga Desa Sigara-gara Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, Daratul Laila (50), warga Jalan Satria Ujung Gang Sedulur Desa Mekar Sari, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang.

Kemudian, Risnawati (57), warga Jalan Delitua, Gang Al Iman, Mekar Sari Delitua, Muhammad Hafiz (4), warga Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang.

Selanjutnya, Muhammad Rafka (6), warga Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, Asrah (80), warga Delitua, Kabupaten Deli Serdang.

Sri Devi (41), warga Medan Marelan kota Medan dan Zaitun (54), penumpang mobil, warga Mekarsari, Delitua, Deliserdang. (MI/Put

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->