|

Yudi Nasution Siap Besarkan Demokrat dan Birukan Kota Belawan

Editor: Admin
Yudi Nasution saat menyampaikan visi dan misi sebagai calon Ketua DPAC Demokrat Belawan


METROINDO.ID
| BELAWAN -
Calon Ketua Dewan Pimpinan Anak Cabang (DPAC) Partai Demokrat Kecamatan Medan Belawan siap membirukan Kota Belawan dan akan tetap amanah untuk membesarkan Partai Demokrat di Kecamatan Medan Belawan.

Hal itu dikatakan Arywahyudi Nasution saat menyampaikan visi dan misi nya sebagai Calon Ketua DPAC Partai Demokrat Medan Belawan dalam acara silaturahmi dengan pengurus DPD Partai Demokrat Sumut dan Ketua DPC Kota Medan yang dilaksanakan di Cafe Aseng Lantai 2 Jalan raya Pelabuhan Belawan. Jumat (12/8/2022), petang.

Yudi Nasution sapaan akrab Arywahyudi dihadapan pengurus Demokrat Kota Medan menyatakan kesiapannya bila diberi amanah memimpin dewan pimpinan anak cabang partai Demokrat (DPAC PD) Kecamatan Medan Belawan.

“Kami siap bila nantinya diberi amanah, Belawan adalah kecamatan yang terdiri dari 6 kelurahan dan 143 lingkungan siap kami birukan,” tegas Sekretaris Ormas Anak Belawan Bersatu (ABB) itu.

Dirinya juga akan berjanji akan mencari kader-kader Demokrat khususnya kaum milenial agar Demokrat di Medan Belawan semakin besar.

"Saya juga akan mencari kader milenial dan akan menjaga tali silaturahmi dari Ranting ke Ranting agar tetap solid dalam menjalankan wadah Partai Demokrat ini". tandasnya.

Ketua DPC Demokrat Kota Medan H Iswanda Ramli saat memberikan kata sambutan


Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Medan H Iswanda Ramli dalam arahannya berpesan kepada seluruh kader, khususnya calon pengurus bilamana nantinya diberi amanah untuk selalu menjaga hubungan dengan segala elemen masyarakat, termasuk instansi pemerintahan dan TNI-Polri di Kecamatan Medan Belawan.

"Saya berharap kepada Arywahyudi bisa menjalin hubungan baik kepada instansi yang ada di Belawan dan seluruh masyarakat Belawan agar lebih mengenal lebih dekat Partai Demokrat, saya juga berharap nanti ke depannya agar terlahir perwakilan calon Legislatif DPRD Kota Medan yang berasal dari kota Belawan, siapapun nanti yang akan terpilih saya siap mendukung dan semoga bisa memajukan Kota Belawan". Ujar Iswanda Ramli.

Lebih lanjut dikatakannya. Konsolidasi atau silaturahmi yang dilakukan ini adalah untuk mempererat hubungan silaturahmi dan mencari kader-kader terbaik agar Demokrat dicintai masyarakat.

“Mari kita peka dalam kegiatan sosial, jadikan Demokrat di Belawan ini menjadi jalan keluar, solusi bagi setiap permasalahan masyarakat Belawan,” tutupnya.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua BPJK DPD Sumut Partai Demokrat Deny Zulkifli, Ketua DPC Demokrat Kota Medan H Iswanda Ramli, Wakil Sekretaris DPC Kota Medan dan lainnya, serta Ketua Umum Anak Belawan Bersatu (ABB) Dedi Satria Ainal dan calon kader DPAC Demokrat Belawan. (Heri

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->