|

Karutan Kelas I Labuhan Deli Ikuti Kegiatan Terpadu Sekaligus Penandatanganan Perjanjian Kerja

Editor: Admin
Penandatangan Perjanjian Kerja Kemenkumham Sumut


METROINDO.ID
| SAMOSIR -
Erwin Fransiskus Simangunsong selaku Kepala Rutan Kelas 1 Labuhan Deli hadiri Acara pembukaan Kegiatan terpadu yang dilaksanakan di Parapat, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara. Senin (16/1/2023).

Acara pembukaan tersebut juga turut dihadiri oleh Kepala Kelompok Kerja Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar, Nugroho, yang turut memberikan penguatan seputar pemberantasan pungutan liar (Pungli) dan pengendalian gratifikasi di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut.

Dalam acara tersebut Imam Suyudi selaku Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut dalam amanat yang disampaikannya berpesan harus lebih mewaspadai dengan terjadinya pungutan liar (pungli).

“Kita benar-benar harus mewaspadai pungutan liar di lingkungan kita. Kehadiran bapak koordinator diharapan mampu menguatkan komitmen kita dalam memberiakan pelayanan publik bebas dari pungutan liar," katanya.

"Ini merupakan komitmen dari kita semua bahwa kita siap melakukan upaya koordinasi yang baik dengan tidak melakukan penyimpangan apapun," tambahnya.

Kegiatan tersebut diakhiri dengan Penandatanganan Perjanjian Kinerja antara kepala divisi dengan Kepala Kantor Wilayah, dan Kepala UPT dengan Kepala Kantor Wilayah. 

"Perjanjian Kinerja ini menjadi komitmen dalam pelaksanaan target kinerja yang yang sudah ditetapkan," tandasnya. (MI/Hen)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->