|

Judi Ketangkasan Tembak Ikan Kebal Hukum dan Bebas Beraktifitas di Samping Kantor PAC PP Kisaran Barat

Editor: Admin
Pemain Judi Tembak Ikan saat asyik bermain ikan-ikan di lokasi


METROINDO.ID
| ASAHAN -
Judi ketangkasan tembak ikan di Jalan Abdi Setia Bakti, Kelurahan Sie Renggas,Kecamatan Kota Kisaran Barat bebas beraktifitas dan seakan kebal hukum.

Pantauan wartawan, Rabu (30/4/2023), malam sekitar pukul 19.11 wib, terlihat lokasi dipadati oleh para pemain judi ketangkasan tersebut.

Judi ketangkasan dikenal ini memang sempat hilang beberapa waktu dari Kota Kisaran. Namun kini Asahan kembali ‘darurat judi’ dengan munculnya permainan beraroma judi itu. 

Kali ini para bandar tak segan-segan membuka lokasi Judi tersebut di Samping Kantor PAC Pemuda Pancasila (PP) Kisaran Barat diduga dibeckup oleh Ketua PAC PP dan oknum terkait dan dikelolah oleh Salomo Ginting.

“Kalau di Kota Kisarannya udah gak ada Bang. Sekarang orang itu (bandar-red) buka lokasi judi tembak ikannya disamping kantor PAC PP itu,” kata salah seorang sumber, kepada Metroindo. Selasa (2/5/2023).

Pria paruh baya ini menuturkan bahwa omset yang didapat para bandar dari satu lokasi bisa mencapai puluhan juta per hari.

Lokasi judi tembak ikan di Kantor PAC PP Kisaran Barat


“Dilokasi itu ada beberapa meja ikan-ikan. Satu meja bisa dimainkan hingga delapan orang sekaligus. Makanya omsetnya bisa mencapai puluhan juta per harinya,” terang pria 3 anak ini yang mengaku pernah kecanduan permainan judi tembak ikan.

Lanjut dikatakannya, dilokasi tersebut terbilang cukup aman, lantaran dibeckup langsung oleh Ketua PAC PP setempat.

"Kalau dilokasi ini aman bang, apalagi lokasi nya di samping kantor PAC PP Kisaran Barat, infonya diduga bos nya turunan tionghoa itu ada setoran sama orang Polres Asahan dan Kodim bang maka nya sampai sekarang bebas dan aman," cetusnya.

Di tempat terpisah, pemerhati hukum H Hartanto, SH, menyayangkan kembali maraknya judi tembak ikan di Kabupaten Asahan. 

“Seharusnya polisi tidak boleh kecolongan dengan kembali maraknya lokasi judi. Penyakit masyarakat ini memang sangat meresahkan, bahkan lokasinya bisa menjadi pemicu tindak kriminal. Polisi dan intansi terkait harus segera bertindak dengan menutup lokasi tersebut,” tegasnya.

Dari hasil penelusuran, lokasi judi tembak ikan ini berada di dekat Terminal Kisaran tepatnya di Kantor PAC PP Kisaran Barat tidak jauh dari Mesjid Agung Ahmad Bakeri, yakni sekitar berjarak 50 meter.

Dan di tempat lainpun juga ada yang masih beroperasi seperti  di Ruko Batu 7 tepatnya di perbatasan Tanjungbalai – Asahan. Tidak hanya itu, perjudian yang berkedok perjudian juga ada di wilayah Kecamatan Air Batu yang tempatnya tidak jauh (sekitar 20 meter) dari Rumah Makan Minang Putri Kecamatan Air Batu.

Terpisah, Kapolres Asahan AKBP Rocky Marpaung saat dikonfirmasi melalui WhatsApp mmenyebut, akan menindaklanjutinya. 

“Terima kasih infonya bang, secepatnya akan kamj tindak lanjuti,” janjinya.

Senada, Dandim 0208/Asahan Letkol Inf Franki Susanto SE, melalui Danunit Intel Kodim Letda R Damanik saat dikonfirmasi melalui WhatApps juga mengatakan akan menindaklanjutinya. 

“Trima kasih infonya bang, akan kami tindaklanjuti dan besok abang akan saya hubungi kembali," kata singkat. (MI/Hendra)


Editor : HERY PRASATYA

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
/> -->